Konsolidasi Partai Demokrat se Kepri, Hinca Panjaitan: Jangan Ganggu Demokrat
Suara Tempatan – Anggota Komisi III DPR RI Dr. Hinca Panjaitan menjadi pembicara pada acara dialog interaktif dan silaturrahmi Partai Demokrat Provinsi Kepri bersama Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat, Sabtu (11/06/2022
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPD Demokrat Kepri, Hj. Asnah, SE, MM, Sekretaris, Joko Nugroho, Bendahara, Daniel Tan dan kader-kader Demokrat se Kepri.
Hinca menegaskan Partai Demokrat siap memenangkan semua kontestasi pemilu dan pilkada 2024.
Ia mengajak semua kader bersatu dan kompak. Dan minta jangan ada yang ganggu demokrat.
Selain itu Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat itu juga menyinggung kepada hadirin yang hadir tentang bahaya Narkoba.
Menurut Hinca Penyalahgunaan narkoba hingga kini menjadi salah satu ancaman bagi masa depan bangsa. Narkoba telah memasuki dan merusak sendi– sendi kehidupan masyarakat. Karena menurut Hinca, narkoba tidak pandang bulu.
“Saya mengajak semua kader Partai Demokrat bahu membahu bersama masyarakat dan aparat penegak hukum untuk menjaga kampung kita dari ancaman bahaya laten narkoba”, kata Hinca.
Bagaimana caranya kita menjaganya desa kita dari bahaya narkoba?, Hinca menjawab minimal kita mulai menjaga dari rumah sendiri kemudian tetangga dan sama–sama menyerukan terus bahaya narkob”, ajak Hinca.
Ditambahkannya lagi tugas sekaligus kewajiban mulia kita sebagai insan ciptaan Tuhan dan warganegara untuk menyelamatkan anak bangsa menjadi generasi penerus yg akan melanjutkan perjuangan bersama.
“Partai Demokrat bersama semua elemen bangsa bergotong royong menyelamatkan generasi mendatang dari bahaya Narkoba”, imbuhnya